Selasa 03 Dec 2013 18:01 WIB

Pellegrini Tegaskan Kepercayaan Terhadap Dzeko

Edin Dzeko
Foto: Football Images
Edin Dzeko

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Dengan nilai transfer mencapai 27 juta pound, Edin Dzeko datang ke Manchester City pada Januari 2011. Namun, kedatangan Manuel Pellegini pada awal musim ini membuat penyerang asal Bosnia itu tergusur dari tim utama runner-up Liga Primer Inggris musim lalu tersebut. 

Pellegrini lebih memilih untuk menurunkan duet Alvaro Negredo dan Sergio Aguero di lini depan the Citizen. Dzeko pun acap kali hanya menempati posisi sebagai pemain pengganti. Pertandingan kontra Aston Villa, September silam, menjadi laga terakhir Dzeko tampil sebagai starter di skuat the Citizen. 

Kendati begitu, Dzeko tidak kehilangan ketajamannya. Mantan penyerang Wolfsburg itu mampu mencetak tujuh gol di 14 kali penampilannya bersama the Citizen pada semua ajang. Alhasil, sejumlah klub dikabarkan tertarik merekrut penyerang berusia 27 tahun itu pada bursa transfer musim dingin Eropa, Januari mendatang. 

Runner-up Liga Champions musim lalu, Borussia Dortmund, dikabarkan berniat membawa Dzeko kembali ke Bundesliga. Selain itu, Arsenal juga diberitakan berniat memperkuat lini depan mereka dengan kedatangan Dzeko pada pertengahan musim ini.

Namun kemungkinan kepindahan top skorer Bundesliga musim 2009/2010 itu dari Stadion Ettihad lansung ditutup oleh pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini. Pelatih asal Cile itu mengakui, Dzeko memang jarang mendapat kesempatan tampil. Tapi kondisi itu bukan menjadi tanda Dzeko tidak dibutuhkan lagi di skuat City.

"Tidak, penjualan Dzeko bukan menjadi masalah yang timbul. Saya sudah menegaskan kepercayaan saya padanya sejak awal musim, dan hal itu tidak berubah hingga saat ini," kata Pellegrini seperti dikutip The Telegraph, Selasa (3/12).

Bahkan, mantan pelaih Real Madrid itu menegaskan, Dzeko merupakan salah satu pemain penting yang dapat memberikan kontribusi dalam perburuan the Citizen meraih gelar juara Liga Primer Inggris. Terakhir kali, City mampu menjadi jawara Liga Primer Inggris pada satu musim lalu, tepatnya pada musim 2011/2012.

"Sangat penting buat tim ini untuk bisa mempertahankan skuat yang ada. Karena kami masih memiliki laga yang begitu banyak hingga April mendatang. Jika kami ingin mendapatkan trofi, kami masih membutuhkan pemain-pemain yang penting," lanjut mantan pelatih Villarreal itu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement