Jumat 13 Dec 2013 07:26 WIB

RD: Kerja Sama Timnas U-23 Masih Lemah

Timnas U-23
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Timnas U-23

REPUBLIKA.CO.ID, YANGON -- Timnas Indonesia kalah telak 1-4 dari Thailand di laga kedua penyisihan Grup B SEA Games 2013 di Stadion Thuwunna Yangon, Myanmar (12/12) sore.

Meski mengelak anak asuhnya tampil gugup dan dibawah form, Rahmad tak memungkiri bila timnya mengalami problem soal kerja sama.

"Anak-anak tampil maksimal, dan saya bertanggung jawab atas hasil ini. Kerja sama kami masih lemah dan segera diperbaiki," ucap mantan pelatih Arema Indonesia ini seperti dilansir Ligaindonesia.co.id.

Dengan kekalahan ini peluang Timnas U-23 untuk menjadi juara grup semakin berat. Garuda Muda yang tinggal menyisahkan dua pertandingan kontra Timor Leste (14/12) dan Myanmar (16/12), berpeluang merebut runner-up bila mampu meraih kemenangan di dua laga tersebut.

Thailand pun memuncaki klasemen Grup B dengan raihan total enam poin. Sedangkan Andik Vermansyah dkk berada di urutan ketiga dengan koleksi tiga poin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement