Jumat 03 Jan 2014 13:56 WIB

Solsksjaer Temui Fergie Sebelum Latih Cardiff

Rep: c10/ Red: Joko Sadewo
Ole Gunnar Solskjaer
Foto: unitedindonesia
Ole Gunnar Solskjaer

REPUBLIKA.CO.ID, INGGRIS – Mantan striker Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku menemui mantan pelatihnya Sir Alex Ferguson untuk meminta saran ketika mendapat tawaran menukangi Cardiff City. Keputusan Solskjaer menerima tawaran Cardiff disinyalir berkt dorongan Fergusson.

"Saya memiliki kontak yang baik dengannya [Sir Alex Ferguson], dia berharap yang terbaik untuk saya dan memberi saya beberapa nasihat yang baik,” jelasnya.

Solskjaer menghabiskan 14 tahun bermain di bawah asuhan Ferguson di Manchester United sebagai pemain dan kemudian pelatih. Tapi dia bersikeras tidak akan meniru gaya melatih Sir Alex yang dikenal dengan julukan 'hairdryer'nya. "Saya telah belajar beberapa trik dari Sir Alex. Aku punya guru terbaik,’ tambahnya.

Dikutip, Daily Star, Jumat (03/1), Solskjaer mengakui menemui pelatih lamanya untuk meminta saran setelah ditawari kesempatan untuk mengelola Blue Birds. Ketika kesepakatan sudah tercapai, santer merebak informasi yang menyebutkan Fergie menyarankan untuk menghindari pemilik kontroversial Cardiff, miliarder Malaysia Vincent Tan. Tapi setelah diresmikan sebagai pengganti Malky Mackay kemarin, Solskjaer menyatakan, isu Fergie tidak sepakat itu hanya "omong kosong".

Solksjaer mengaku banyak belajar dari Sir Alex. Keinginannya untuk bermain bersama United diwujudkannya dengan memimpin klub yang saat ini berada di posisi 17 klasemen Liga Inggris. "Saya selalu bermimpi mengelola di Liga Premier. Di Molde, kami memenangkan liga dua kali. Tapi aku sadar aku lebih memilih Liga Premier," paparnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement