Selasa 07 Jan 2014 02:57 WIB

Akbar Tandjung Sentil Aburizal Soal Lapindo

Semburan Lumpur Lapindo
Semburan Lumpur Lapindo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua umum Partai Golkar Akbar Tandjung menilai citra capres Partai Golkar Aburizal Bakrie masih terganggu dengan persoalan lumpur Lapindo. Bahkan akan mengganggu juga perolehan suara Partai Golkar di Pemilu 2014.

Menjawab pertanyaan wartawan terkait persoalan kasus lumpur Lapindo, Sidoarjo, Akbar mengatakan citra Aburizal dan juga Golkar. “Jika masalah lumpur panas Lapindo tidak juga tuntas  sebelum pemilu legislatif, akan berdampak sangat buruk buat Golkar yang menargetkan perolehan 33 persen suara atau sekitar 45 juta suara,” tegas Akbar, Senin (6/1).

Akbar mengingatkan bahwa capres maupun partai politik harus meningkatkan citranya di mata masyarakat. "Sebab dalam pilpres dan pemilu legislatif, peran citra sangat penting, asalkan benar-benar sesuai apa yang dilakukan, bukan menipu,” paparnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement