REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Barito Putera akan menghadapi Sriwijaya FC (SFC) di babak delapan besar Inter Island Cup (IIC) 2014, Sabtu (18/1) di Stadion Kanjuruhan, Malang. Pelatih Barito Putra, Salahudin tidak gentar dengan nama besar SFC yang lebih berpengalaman di Indonesia Super League (ISL).
Dari rekor yang pernah terjadi di ISL musim lalu, Barito pernah mencatat rekor kemenangan fantastis yakni 6-1 saat bertanding di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan. Rekor tersebut masih membayang di benak tim kebanggaan supporter Bartman dan menjadi pemompa motivasi tersendiri.
Selain itu, Barito Putra juga memiliki catatan positif di pramusim ini saat berlaga di Jawa Timur. Dua pekan silam Barito sukses mengalahkan Persegres Gresik United 1-2 di Stadion Petrokimia Putra.
"Saya senang dengan perkembangan tim selama pramusim dan berharap itu lanjut di babak delapan besar. Tidak ada lawan yang ringan di babak ini, termasuk menghadapi Sriwijaya FC. Kami sudah sangat siap dan akan memberikan yang terbaik di Stadion Kanjuruhan," kata Salahudin dilansir Ligaindonesia.co.id.
Rencananya Barito bakal didukung langsung ratusan suporter Bartman di Stadion Kanjuruhan. Salahudin menyatakan dirinya tidak begitu peduli dengan absennya sejumlah pemain lawan. Baginya Laskar Wong Kito tetap tim bergengsi di ISL dan tidak pantas diremehkan.
"Kami berupaya tidak didikte permainan lawan. Penguasaan bola sangat penting menghadapi tim dengan karakter menyerang seperti Sriwijaya FC. Saya yakin bisa mendapatkan tiga angka," katanya sambil mengkonfirmasi pemain asing seperti Abanda Herman, Shaka Bangura dan Koko Lomell bisa dimainkan di laga nanti.