Senin 20 Jan 2014 17:03 WIB

Vidic : Perburuan Titel Liga Inggris Sudah Berakhir

Rep: c10/ Red: Joko Sadewo
Nemanja Vidic
Foto: guardian.co.uk
Nemanja Vidic

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON – Usai kekalahan telak Manchester United 3-1 saat bertandang ke kandang Chelsea di Stamford Bridge, Senin (20/1) dini hari, kapten The Red Devils, Nemanja Vidic mengaku pasrah dalam usaha perburuan trophy Liga Inggris musim ini.

Dikutip SkySports, Senin (20/1), pemain Serbia ini menegaskan, usaha mempertahankan trophy Liga Inggris harus berakhir. "Kami terlalu jauh di belakang dan kita sekarang fokus untuk posisi tiga atau empat klasemen,” jelasnya.

Menanggapi kekalahan timnya ini, Vidic menjelaskan, hasil akhir dari pertandingan tersebut, merupakan konsekuensi yang harus diterima. "Kami harus positif, hari ini kita tidak bermain buruk. Mereka memiliki tiga tembakan dan mencetak tiga gol dan itulah perbedaan dalam permainan, kami telah dihukum untuk setiap kesalahan yang kami buat,” keluhnya.

Manchester United semakin jauh dari pemuncak klasemen sementara, Arsenal. Tertinggal 14 poin menjadikan tim yang bermarkas di Old Trafford ini merelakan trophy Liga Inggris musim ini. "Ini tidak akan mudah, mengingat selisih jarak poin yang jauh, untuk menjadi juara saat ini sungguh tidak mungkin. Saat ini kita harus berjuang untuk Liga Champions. Kami harus tetap positif dan tetap bersatu dan bekerja keras. Dengan sedikit keberuntungan mudah-mudahan kita bisa mencapai itu,” ungkapnya.

Keterpurukan Manchester United di Liga Inggris musim ini rupanya ditolak keras oleh sang kapten bahwa itu semua kesalahan pelatih. Menurutnya, setiap manajer pasti berusaha untuk melakukan yang terbaik bagi tim. "Kita tidak bisa selalu berbicara tentang manajer, para pemain lelah berbicara tentang itu. Manajer berusaha untuk melakukan yang terbaik yang dia bisa. Taktis kami melakukannya dengan baik hari ini."

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement