Selasa 11 Feb 2014 12:28 WIB

Bom Tak Sengaja Meledak, 21 Orang Tewas

Rep: Gita Amanda/ Red: Bilal Ramadhan
 Sebuah ledakan bom mobil yang terjadi dekat kantor pusat Polisi di Kota Mansoura, Kairo, Selasa (24/12).
Foto: AP
Sebuah ledakan bom mobil yang terjadi dekat kantor pusat Polisi di Kota Mansoura, Kairo, Selasa (24/12).

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD- Sebuah bom mobil yang tengah berjalan di padang pasir di wilayah Irak Tengah meledak secara tak sengaja pada Senin (10/2) lalu. Akibatnya juga bukan main-main. Ledakan tersebut menyebabkan 21 gerilyawan yang mengawal mobil itu tewas.

Sumber keamanan mengatakan pada BBC, ledakan terjadi pada sore hari, sekitar 20 km dari Kota Samarra. Kendaraan dipenuhi bahan peledak yang tengah dikawal dari daerah pemberontak ke jalan utama.

Kepala milisi propemerintah di daerah Sahwa mengatakan pada kantor berita AFP, para pemberontak saat itu tengah melakukan syuting video propaganda dari calon penyerang bunuh diri.

Seorang polisi mengatakan pada The Associated Press bahwa pasukan keamanan bergegas ke daerah itu saat mendengar suara ledakan.

Polisi berhasil menangkap 12 gerilyawan yang terluka dan 10 pemberontak lain yang mencoba melarikan diri.

sumber : BBC/AFP/The Associated Press
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement