REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Lupita Nyong'o, aktris berkewarganegaraan Kenya, berhasil meraih penghargaan aktris pendukung terbaik pada malam penganugerahan Academy Awards ke-86 (Oscar 2014), Senin (3/3) pagi WIB. Ia meraihnya lewat film '12 Years A Slave'.
Aktris berusia 31 tahun itu mengalahkan sejumlah aktris papan atas Hollywood seperti Julia Roberts, June Squibb, Jennifer Lawrence, dan Sally Hawkins. Penghargaan itu adalah Oscar pertama yang diperoleh Lupita.
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement