Kamis 06 Mar 2014 13:18 WIB

Silvio Berlusconi Akan Menjual AC Milan

Silvio Berlusconi
Foto: REUTERS
Silvio Berlusconi

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Presiden AC Milan Silvio Berlusconi dikabarkan sedang menjaring berbagai investor untuk menjual klub yang dimilikinya tersebut. 

Media bisnis terkemuka, Bloomberg melaporkan Berlusconi sedang mengirimkan sejumlah berkas dan dokumen kepada investor baru terkait rencana penjualan Rossoneri.

Menurut laporan Bloomberg, Berlusconi telah menghubungi Lazard Ltd untuk mencari calon investor baru untuk Milan. Bloomberg juga mengabarkan Berlusconi sudah memerintahkan supaya semua proses penjualan Milan dilakukan secara rahasia.

Sebelumnya, spekulasi beredar luas bahawa Berlusconi akan menjual sebagian besar sahamnya di Milan kepada investor asal UAE. Namun, juru bicara perusahaan yang dipimpin Berlusconi, Fininvest, menegaskan Milan tidak akan dijual.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement