Kamis 20 Mar 2014 14:26 WIB

Nasib Manusia Gerobak Jadi Bahasan Pertemuan Mensos dan Jokowi

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Bilal Ramadhan
Manusia gerobak (ilustrasi)
Foto: Republika/Rakhmawaty Lalang
Manusia gerobak (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo siang ini mendatangi kantor Kementerian Sosial di Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Kamis (20/3). Jokowi datang untuk membahas nasib manusia gerobak bersama Menteri Sosial Salim Segaf Al-Jufri.

Ikut hadir menemani Jokowi, Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta Masrokhan, Kepala Dinas Perumahan Yonathan Pasodung, dan Asisten Gubernur bidang Pemerintahan Mara Oloan Siregar.

Jokowi mengatakan, DKI sebenarnya memiliki jumlah panti sosial yang cukup. Namun, ujar dia, melakukan razia dan memasukan manusia gerobak ke panti sosial tidak menyelesaikan masalah. Sama halnya juga dengan memulangkan mereka ke daerah asal.

Sehingga, menurut Jokowi, perlu ada solusi yang menyentuh ke akar permasalahannya. Dia menilai, banyaknya tuna wisma di DKI yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia lantaran daerah mereka tak memiliki lapangan kerja yang cukup. Karenanya, Jokowi mengatakan, perlu ada koordinasi dengan pemerintah daerah untuk menyediakan lapangan kerja bagi mereka.

"Memang harus ada integrasi. Makanya kami ke sini untuk melakukan koordinasi juga dengan pemerintah pusat. Kita selesaikan bersama," ujarnya.

Senada dengan Jokowi, Salim juga menekankan pentingnya peranan pemerintah daerah untuk menyediakan lapangan kerja bagi warganya. Namun, kata dia, persoalannya tidak hanya itu saja. Menurut Salim, mereka juga harus mendapatkan upah yang layak agar tak kembali ke Jakarta.

"Saya yakin income di daerah juga bisa manusiawi. Mudah-mudahan dalam waktu tiga atau empat bulan persoalan ini bisa kita selesaikan," ucapnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement