Sabtu 26 Apr 2014 01:21 WIB

Pemain Belgia: Januzaj Belum Pantas ke Piala Dunia 2014

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Bilal Ramadhan
Adnan Januzaj
Foto: theguardian.com
Adnan Januzaj

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Gelandang Everton asal Belgia, Kevin Mirallas, menyambut baik keputusan winger muda Manchester United Adnan Januzaj, untuk membela tim nasional Belgia. Namun begitu, Mirallas bilang, terlalu dini bagi Januzaj untuk membela Rode Duivels di Piala Dunia 2014 Brazil.

"Ini baik untuk Belgia karena dia (Januzaj) adalah pemain yang sangat baik," ujar Mirallas kepada stasiun televisi Belgia RTBF seperti dilansir the Guardian, Jumat (25/4).

Januzaj lahir di Brussels (Ibu kota Belgia) pada 5 Februari 1995. Pemain bertinggi 1,80 meter ini lahir dari orang tua berdarah Kosovo dan Albania. Dengan demikian, Januzaj berpeluang membela sejumlah negara termasuk Serbia, Albania dan Inggris (tempatnya merumput sejak 2011).

Akan tetapi, pada Rabu (23/4), pelatih timnas Belgia Marc Wilmots mengumumkan kepastian Januzaj membela Belgia.Menurut Mirallas, Januzaj akan menemui tembok penghalang jika berkeinginan memasuki skuat Belgia di Piala Dunia.

Alasan utama adalah menumpuknya pemain papan atas di posisi sayap seperti Eden Hazard, Dries Martens, Nacer Chadli dan Mirallas tentunya. Selain itu, Mirallas menyebut belum terjaminnya posisi Januzaj di skuat inti United juga menjadi faktor pembatas lainnya.

"Baginya, Euro 2016 berada dalam jangkauan," kata Mirallas memprediksi.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement