Rabu 30 Apr 2014 13:14 WIB

Pertama Kali, Virus Chikungunya Menyebar di Dominika

Rep: ani nursalikah/ Red: Muhammad Hafil
Aedes albopictus, nyamuk yang diyakini menyebarkan wabah chikungunya
Foto: STRAITS TIME
Aedes albopictus, nyamuk yang diyakini menyebarkan wabah chikungunya

REPUBLIKA.CO.ID, SANTO DOMINGO -- Pejabat kesehatan di Republik Dominika mengatakan untuk pertama kalinya virus chikungunya menyebar di negara itu. 

Kementerian Kesehatan mengatakan telah mendokumentasikan sekitar 3.500 dugaan kasus virus yang dibawa nyamuk tersebut sejak pertama kali terdeteksi pada Maret. Kebanyakan kasus terjadi di dekat ibukota. 

Seperti dilansir AP, Selasa (29/4), Menteri Kesehatan Freddy Hidalgo mengatakan beberapa kasus di selatan harus diisolasi. Virus chikungunya umumnya terdapat di Asia dan Afrika. Virus ini pertama kali ditemukan di Karibia Desember lalu dan menyebar ke pulau-pulau di sekitarnya.

Chikungunya sangat jarang mengakibatkan hal yang fatal. Orang yang terkena akan mengalami demam tinggi dan sakit otot. Sejauh ini belum ditemukan vaksin. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement