REPUBLIKA.CO.ID, PAMULANG -- Kamis (8/5) masih terdapat beberapa titik jalan rusak di Tangerang Selatan. Hal tersebut memperparah kondisi di jalan. Sehingga mobil mengurangi laju kendaraannya.
Berdasarkan pantauan Republika, jalan dekat Pamulang Square tampak rusak. Sebagian jalan telah dibeton. Namun, sebagian lainnya masih dibiarkan rusak.
Kendaraan seperti truk sesekali lewat. Umumnya kendaraan lewat seperti mobil pribadi angkutan kota maupun motor.
Beberapa pengendara motor terlihat menutup hidung. Debu berasal dari jalan rusak. Mengganggu pernapasan pengendara yang lewat.
Aman (19) warga Pamulang mengatakan sudah lama jalan belum diperbaiki. " Kayanya ada enam bulan gini-gini aja," ujar Aman. Ia sendiri memang setiap hari melewati daerah tersebut.
Irma, warga Pondok Benda mengaku tidak nyaman dengan jalan rusak. "Kalau hujan suka jadi genangan," ujarnya. Ia menambahkan pernah beberapa kali melihat pengendara motor terjatuh di sana.