Ahad 18 May 2014 14:46 WIB

Polri Masih Cari Kapal yang Tenggelam

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Esthi Maharani
Kapal tenggelam - ilustrasi
Kapal tenggelam - ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,

JAKARTA— Pencarian rombongan Kapolres Buton AKBP Fahrul rozi yang hilang tenggelam sejak Sabtu (17/5) tengah malam masih terus dilakukan. Kepolisian yang dibantu kru penyelamat setempat sampai saat ini masih melakukan penyisiran di sekitar perairan Wakatbi, Sulawesi Tenggara (Sultra) tempat kapal terakhir diketahui berlayar.

 

Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sultra AKBP Soenarto ada delapan penumpang dalam kapal tersebut. Mereka adalah Kapolres Buton, Ketua PN Buton Wahyu Imam Santoso, Kabag Ops Polres Buton Kompol Jamaludin, KSPKT Ipda Hasani, Banit Propos Brigadir Suroto, sopri Kapolres Briptu Hengki dan dua orang kru kapal.

 

“Tujuh masih hilang sedangkan Briptu Hengki berhasil kembali dan menyampaikan adanya peristiwa ini,” ujarnya, Ahad (18/5).

 

Ia menceritakan, Kapolres Buton beserta rombongan tengah memancing di perairan karang Kapota, Kecamatan Wanci, Kabupaten Wakatobi menggunakan kapal perikanan pada Sabtu (17/5) tengah malam. Tiba-tiba, kapal dihantam ombak besar kemudain terbalik.

 

Semua penumpang tenggelam kecuali Hengki masih sempat berenang selama enam jam lama dan memberitahukan peristiwa tersebut kepada Polres setempat. Tak lama, tim penyelamat pun langsung bertolak dari Pelabuhan Kendari menuju lokasi kecelakaan.

 

Puluhan anggota Polda Sultra dibantu Basarnas Kendari, Lanal, Korem 143/Haluoleo Kendari, dan Perkumpulan Kelompok Nelayan Sultra menuju lokasi tenggelamnya kapal untuk mencari para korban tenggelam.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement