Kamis 26 Jun 2014 23:51 WIB

Kiai-Santri di Lumajang Dukung Jokowi-JK

Joko Widodo (Jokowi)
Foto: Aditya Pradana Putra/Republika
Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, LUMAJANG -- Puluhan kiai dan ribuan santri di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, berikrar mendukung pasangan calon presiden-wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla. Aksi dukungan digelar di Pesantren KH Syarifuddin, Desa Wonorejo, Kedungjajang, Kamis.

Tim Jokowi-JK dalam publikasi resmi yang diterima Antara di Surabaya menyebutkan ikrar yang mengatasnamakan relawan suara hati nurani rakyat itu disaksikan langsung oleh salah satu juru bicara Jokowi-Jusuf Kalla, Khofifah Indar Parawansa.

Acara ikrar dukungan yang juga dihadiri Direktur Eksekutif Internasional Conference of Islamic Scholars (ICIS), Nashihin Hasan, itu dirangkai dengan doa dan istighatsah bersama untuk kemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Sikap para kiai dan santri mendukung Jokow-JK adalah pilihan tepat, bahkan pilihan itu sesuai dengan semangat mempertahankan Islam Ahlussunnah wal Jamaah. Demi kebesaran Ahlussunnah wal Jamaah, saatnya pendukung Gus Dur dan Bung Karno mendukung Jokowi-JK," kata Khofifah.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement