Sabtu 02 Aug 2014 16:10 WIB

Lebaran,Tarif Parkir Liar Monas Capai Rp 25 Ribu

   Warga memadati Kawasan Silang Monumen Nasional (Monas) di Jakarta, Selasa (29/7). (Republika/Aditya Pradana Putra)
Warga memadati Kawasan Silang Monumen Nasional (Monas) di Jakarta, Selasa (29/7). (Republika/Aditya Pradana Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tarif parkir liar di sekitar Monas, Jakarta Pusat, selama libur Lebaran 2014 mencapai Rp 25 ribu untuk mobil dan Rp 10 ribu untuk motor sekali parkir.

Surya, seorang warga yang berdomisili di Jakarta Pusat dan sering membawa mobil ketika berkunjung ke Monas, mengatakan saat hari libur Lebaran harga parkir mobil bisa mencapai Rp 25 ribu sekali parkir, padahal harga parkir resmi hanya Rp 5 ribu sekali parkir dan Rp 2 ribu untuk motor.

"Memang mahal harga parkir di sini, apalagi orang yang tidak tahu harga 'biasa' bisa ditagih lebih ketika tanya harga parkir," kata Surya yang ditemui di kawasan Monas, Sabtu (2/8).

Selain mahalnya harga parkir, tidak jarang terjadi kasus kriminal di area parkir liar sekitar taman. "Kemarin malam baru saja ada satu motor hilang di sini, pengelola parkirnya malah langsung pada kabur, seperti itu sudah biasa," kata salah satu penjual minuman yang berjualan di dekat pintu masuk Monas, dekat Jalan Merdeka Selatan.

Menurut dia, pengelola parkir liar di sana adalah para preman yang biasa beroperasi di pasar-pasar Jakarta dan daerah sekeliling Monas. Mereka biasanya sudah mempunyai "wilayah" masing-masing untuk dijadikan lahan parkir motor ataupun mobil.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Jakarta Pusat Yadi, ketika dikonfirmasi, mengatakan maraknya parkir liar tersebut terjadi akibat sempitnya lahan parkir resmi yang tersedia di Monas.

"Pengunjung semakin banyak, tetapi lahan parkir resmi yang disediakan oleh IRTI ( Indonesian Recreational and Tourism Institutional) tidak memadai lagi," katanya.

Ia menambahkan masyarakat juga lebih memilih parkir yang mudah (parkir liar) daripada harus antre lama di tempat parkir yang sudah disediakan. Kurangnya kesepahaman antara aparat dan masyarakat itulah yang menurut dia membuat parkir liar semakin menjamur.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement