Ahad 10 Aug 2014 10:19 WIB

Jumlah Terbaru Korban Meninggal Dunia Di Gaza

Rep: c64/ Red: Muhammad Hafil
Warga Palestina yang mengungsi karena serangan Israel di Gaza
Foto: ap
Warga Palestina yang mengungsi karena serangan Israel di Gaza

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Sebulan lebih pertempuran Israel dan Hamas masih berlangsung. Kini, korban yang meninggal dunia akibat serangan Israel telah mencapai 1.911 jiwa, Mi'raj News Agency (MINA)  mengabarkan, Ahad (10/8). 

Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan, agresi Zionis Israel yang dimulai kembali pada Jumat (8/8) mengakibatkan meningkatkan korban warga Palestina yang meninggal dunia dan terluka. Laporan terbaru menyebutkan sudah sekitar 1.911 warga Palestina yang meningga dunia dan 9.861 lainnya luka-luka. 

Kementerian Kesehatan melaporkan, jumlah yang meninggal dunia sebesar 1.911 terdiri atas, 1.212 laki-laki, 243 perempuan, 449 anak-anak dan 87 kaum manula. Sedangkan jumlah korban yang terluka mencapai 9.861 terdiri atas, 4.591 laki-laki, 1.907 perempuan, 3.004 anak-anak dan 359 kaum manula. 

Koresponden MINA mengatakan, hingga saat ini tim medis masih mencari dan mengevakuasi korban-korban yang berada di antara reruntuhan gedung di Jalur Gaza, akibat serangan Zionis Israel. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement