REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Mariah Carey telah bercerai dengan Nick Cannon. Kini pelantun 'Bye Bye Bye' itu memutuskan fokus pada anak dan karier, khususnya tur terbarunya mendatang.
"Kini, fokus utamaku adalah anak-anakku," ujar juri 'America Got Talent' tersebut dilansir dari Ace Showbiz, Senin (25/8)
Dalam pernyataan perceraiannya, Nick (33 tahun) tidak mengatakan jelas alasan mengapa dia dan Carey harus berpisah. Dia juga membantah rumor perselingkuhannya.
"Mereka sudah sepakat untuk tetap bekerja sama, khususnya membesarkan anak meski telah bercerai. Sebuah perjanjian sudah ditandatangani," ujar seorang sumber,
Carey memiliki anak kembar berusia tiga tahun bernama Moroccan dan Monroe. Penyanyi 44 tahun itu menikah dengan Nick di Bahama pada April 2008 setelah enam pekan berpacaran.
Pasangan ini mengambil sumpah setia pada sebuah upacara pernikahan super mewah. Setelah menikah, mereka juga merayakan secara mewah hari-hari bersejarah, seperti ulang tahun dan peringatan pernikahan.