REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, mengklaim skuadnya merupakan skuad terbaik di Liga Primer Inggris. Pellegrini pun menyerukan tim-tim lain meningkatkan kualitasnya agar mampu bersaing dengan 'tetangga berisik' Manchester United tersebut.
Pellgrini mengaku Manchester City terus menambah kekuatannya tiap tahun. Karena, jika tidak melakukannya, City dipastikan akan kalah bersaing.
''Di Liga Primer ini, selalu ada empat sampai lima tim kuat yang dapat memenangkan gelar,'' kata Pellegrini seperti dikutip Tribalfootball. ''Kami ingin terus memenangkan gelar. Karena itu, kami harus terus meningkatkan performa.''
Pellegrini pun sesumbar timnya merupakan skuad terbaik di Liga Primer. Mereka memiliki skuad terkuat di lini depan, lini pertahanan dan semua lini.
''Tim lain juga memiliki skuad kuat. Tapi, saya kira kami yang terbaik,'' katanya.