REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Samir Nasri percaya kemenangan Manchester City atas Liverpool akan menjadi peringatan kepada rival-rival lain bahwa sang juara bertahan serius mengincar juara Liga Primer Inggris untuk dua kali beruntun.
City yang tampil di Etihad Stadium, Selasa (26/8) dini hari WIB begitu perkasa mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1. Nasri menjadi kreator gol pertama City yang lahir dari kaki Stefan Jovetic empat menit jelang bubar babak pertama.
Gelandang asal Prancis itu menegaskan kemenangan atas salah satu rival dalam persaingan perebutan gelar Liga Primer Inggris pangatlah penting.
"Saya pikir setiap pertandingan yang kami mainkan di kandang melawan salah satu tim big four seperti mendapatkan enam poin," kata Nasri seperti dikutip dari Sky Sports.
Pemain berusia 27 tahun itu memberikan pujian kepada Jovetic yang mencetak dua gol. Nasri menyayangkan rekan setimnya itu harus berkutat dengan cedera musim lalu.
"Kamu melihat dalam pra musim, ia (Jovetic) sangat percaya diri dan hari ini ia mencetak dua gol penting. Saya pikir ini adalah awal dari musim besarnya," kata Nasri.