REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Carlos Tevez, striker Juventus, dipastikan akan menjadi ancaman paling serius buat AC Milan. Nigel De Jong, gelandang Milan, menegaskan hal tersebut jelang kedua tim ini bertemu di San Siro, Ahad (21/9) dini hari WIB, pada laga lanjutan Serie A Italia.
''Saya ingin mengambil Tevez dari tim mereka (Juventus) jika saya mampu,'' kata De Jong mewanti-wanti striker tim nasional Argentina itu seperti dilansir dari laman Football Italia.
''Saya sangat mengetahui dengan jelas Tevez saat masih bermain untuk Manchester City di Liga Primer Inggris. Dia merupakan petarung sejati, dia pemain yang sangat penting di tim mereka,'' katanya melanjutkan.
De Jong tentunya tak keliru jika sampai mengarahkan perhatiannya pada sosok Tevez. Sejak bergabung bersama skuat Bianconerri, pemain berjuluk El Apache ini telah memperlihatkan ketajamannya sebagai striker haus gol.
Musim lalu tercatat Tevez telah menyumbangkan 21 gol buat Juventus. Dari jumlah gol tersebut, 19 gol diantaranya diraihnya dari tampil di kompetisi Serie A.
Pada awal musim 2014/15 ini, Tevez juga sudah menunjukan ketajamannya dengan telah mengoleksi satu gol di Serie A dan memborong dua gol kemenangan Juventus atas Malmo FF di ajang Liga Champions kemarin.