REPUBLIKA.CO.ID, CARDIFF -- Timnas Wales kembali mampu berada di puncak klasemen Grup B dalam kualifikasi Piala Eropa 2016. Hasil ini didapat setelah Wales mampu menang 2-1 atas Siprus, Selasa (14/10) dini hari di Stadion Cardiff City.
Menanggapi kemenangan ini, geladang serang Wales Gareth Bale mengatakan timnya saat ini tengah mempunyai kepercayaan diri yang tinggi untuk memenangi setiap laga yang dilakoni. Skuat Wales selalu berkerja keras karena mereka sangat menginginkan timnya lolos ke panggung utama Piala Eropa 2016.
"Ini perasaan yang berbeda dari hari-hari sebelumnya. Di kamp semua orang benar-benar berjuang satu sama lain. Semangat tim, fans dan semua manajemen Wales terasa kental menginginkan Wales berlaga di Eropa," ungkap Bale melihat perkembangan Wales dikutip Sky Sports.
Bintang Real Madrid ini juga menyebut kemenangan ini menjadi awal yang baik setelah mereka harus bermain imbang melawan Bosnia-Herzegovina. Bale juga yakin, Wales akan mamapu melakukan hal yang sama kepada Belgia seperti Wales mengalahkan Siprus.
"Ini adalah pertandingan besar melawan Belgia dan kami akan pergi ke sana dengan penuh percaya diri," tegas Bale.