Ahad 19 Oct 2014 11:29 WIB
Pelantikan Jokowi

Pintu Masuk Ibukota Dijaga Ketat Saat Pelantikan jokowi

Rep: c14/ Red: Indah Wulandari
Jokowi
Foto: Republika/Aditya Republika/Aditya
Jokowi

REPUBLIKA.CO.ID,BEKASI–Pintu masuk ibukota dari Bekasi, Jawa Barat dijaga ketat oleh kepolisian jelang pelantikan presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla, Senin (20/10) besok.

“Dari 700 personil kepolisian Kota Bekasi yang diturunkan, ada yang ditempatkan di pintu-pintu masuk tol dan pusat perbelanjaan di Kota Bekasi,” jelas Kasubbag Humas Polresta Bekasi, Ajun Komisaris Siswo, Ahad (19/10).

Aparat bakal dikonsentrasikan di beberapa tempat, seperti Pintu Tol Bekasi Timur, Pintu Tol Bekasi Barat Satu dan Dua, Pintu Tol Pondok Gede, dan Pintu Tol Bintara. Adapun mal yang akan dijaga oleh personil Brimob pada hari H, antara lain, Giant Pekayon dan Metropolitan Mall Bekasi.

Polresta Bekasi juga telah menyiapkan 20 personil berkendaraan roda dua dengan senjata gas air mata. Mereka juga  sudah mengadakan pertemuan dengan kelompok Relawan Joko Widodo, membahas keamanan pada hari pelantikan.

“Untuk berjaga-jaga bila ada gejolak massa,” kata Siswo.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement