REPUBLIKA.CO.ID, ROMA – Mantan gelandang serang AS Roma, Emerson, berharap pertandingan AS Roma melawan Bayern Munchen di Stadion Olimpico bisa menghibur. Selain itu, diharapkan pertandingan tersebut itu pun menghasilkan banyak gol.
“Saya mengharapkan pertandingan tercipta banyak gol," ujarnya kepada Tuttomercatoweb seperti dilansir Football Italia, Selasa (21/10) waktu setempat.
Menurutnya, pertandingan akan tercipta banyak gol bisa dilihat sejak 15 menit babak pertama. Dengan bermain di kandang sendiri, AS Roma memiliki keuntungan sebagai favorit yang akan memenangkan pertandingan.
"Rudi Garcia benar-benar tangguh ketika (tim) mereka menyerang. Mereka benar-benar berbahaya tetapi pada saat yang sama mereka bertahan dengan sangat baik,” ungkapnya.
Emerson menambahkan, Bayern Munchen pun selalu bermain dengan tujuan mencetak gol. Maka itu, ia berharap pertandingan malam nanti akan lebih terbuka dan menghibur.
Pertandingan AS Roma melawan Bayern Munchen akan berlangsung Rabu (22/10) pukul 01.45 WIB di Stadion Olimpico dalam lanjutan liga Champions .