Jumat 14 Nov 2014 04:05 WIB

JiFFest Digelar Kembali demi Manjakan Para Pecinta Film

Rep: C91/ Red: Julkifli Marbun
JiFFest
Foto: [ist]
JiFFest

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para pecinta film tentu sudah menantikan Jakarta International Film Festival (JiFFest) 2014. Festival film internasional tahunan ini akan kembali diadakan pada bulan ini.

JiFFest tahun ini bertemakan 'Culinary Cinema', dan bakal digelar dalam beberapa bagian. Dimulai dari tanggal 14 sampai 23 November 2014.

Sebelumnya, panitia yang didukung oleh Lipton serta Motion Picture Association (MPA) itu, telah mengadakan acara 'Road to JiFFest' pada September hingga Oktober lalu.

Acara tersebut diadakan di 10 kampus, JiFFest bersama PlotPoint memutarkan beberapa film pendek, serta menghadirkan narasumber tentang Story Telling. Para pembicara yang hadir terdiri dari praktisi seperti penulis Salman Aristo, Gina S. Noer, juga Maya Barrack, Vino G. Bastian, Dennis Adishwara, dan lainnya.

Rencananya, JiFFest bakal diawali dengan acara 'Indonesia Filmmakers Gathering' pada 14 November di Mango Tree, Epicentrum, Kuningan, Jakarta. Kemudian dilanjutkan 'Pop Up Cinema Galeri Indonesia Kaya' di Grand Indonesia. Berbagai film pendek akan diputarkan di sana.

Selanjutnya, pada 21 sampai 23 November, acada dilanjutkan dengan pemutaran film dari seluruh dunia yang sudah dikurasi oleh tim program JiFFest. Para penonton bisa menyaksikannya di Cinema XXI serta Blitz Megaplex.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement