Kamis 20 Nov 2014 11:46 WIB

Polri Langgar Hak Privasi dengan Tes Keperawanan

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Indah Wulandari
Bambang Widodo Umar
Bambang Widodo Umar

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA—Tes keperawanan yang diduga diterapkan dalam proses perekrutan calon polisi wanita (polwan) dinilai melanggar hak privasi warga negara.

Tes rekrutmen polwan itu semestinya menyangkut hal-hal yang umum saja, bukan memasuki wilayah privasi individu,” kata pengamat kepolisian UI Bambang Widodo Umar, Kamis (20/11).

Ia menuturkan, setiap orang mempunyai persoalan bersifat sangat pribadi yang ingin mereka jaga dari pengetahuan orang lain. Masalah perawan atau tidaknya seorang perempuan yang belum menikah, juga masuk ke dalamnya.

 Untuk itu, kata Bambang, institusi negara seperti Polri tidak seharusnya melanggar hak privasi calon aparaturnya.

“Jika tes (keperawanan) itu memang benar adanya, kita justru perlu mempertanyakan apa pertimbangan negara menetapkannya sebagai salah satu syarat formal untuk masuk ke institusi kepolisian?” ujarnya.

Bambang menambahkan, dalam proses rekrutmen di Polri, memang ada beberapa syarat yang mesti dipenuhi oleh para calon polisi. Salah satunya, sehat jasmani dan rohani. Namun, tes keperawanan menurutnya tidak memiliki kaitan apa pun dengan kesehatan fisik seseorang dan sebaiknya harus segera dihentikan.

“Apakah kita dengan serta-merta bisa menyimpulkan bahwa wanita perawan itu sehat? Lalu, apakah tidak perawan itu sebuah penyakit?” tutur Bambang lagi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement