Sabtu 03 Jan 2015 06:19 WIB

Cedera Paksa Taylor Absen di Sisa Musim

Liga Primer Inggris.
Foto: Wonderpunter
Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pemain bertahan Newcastle United, Steven Taylor, boleh jadi bakal absen di sisa musim ini setelah mengalami cedera tendon Achilles pada pertandingan kandang yang berakhir imbang 3-3 melawan Burnley pada Kamis (1/1).

"Sayangnya, ada berita buruk pada Steven," ujar asisten pelatih John Carver pada laman klub tersebut.

"Tampaknya dia bermasalah dengan tendon Achilles-nya,'' katanya. ''Kami akan memastikan dia mendapat perawatan dan segala sesuatunya dilakukan dengan benar."

Carver memimpin tim itu saat melawan Burnley dengan pelatih Alan Pardew beralih untuk menjadi pelatih klub saingan mereka di liga utama Inggris, Crystal Palace, pada akhir pekan ini.

Hasil imbang tersebut membuat Newcastle tetap menempati posisi kesepuluh dalam klasemen liga.

sumber : Antara/Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement