REPUBLIKA.CO.ID, REIMS -- Pejabat Pemerintah Kota Paris mengatakan, salah satu dari tersangka penembakan di Charlie Hebdo telah dimakamkan secara rahasia di kota sebelah timur Paris, Reims. Pemakaman dilakukan di tengah kekhawatiran wali kota setempat, bahwa makam Said Kouachi bisa menjadi 'kuil untuk ekstremis'.
Seperti diberitakan The Associated Press, Walikota Reims mengatakan pada televisi Prancis, Said Kouachi dimakamkan secara rahasia pada Rabu (14/1) malam. Pemakaman dilakuan berdasarkan hukum yang dikeluarkan Prancis, mengenai memberikan hak orang untuk dimakamkan di tempat tinggal terakhir mereka.
Said Kouachi tinggal di Reims sebelum ia tewas dalam baku tembak dengan polisi pada 9 Januari lalu.
Sebelumnya, wali kota menolak permintaan keluarga untuk menguburkan Kouachi di kota tersebut. Ia khawatir makam Kouachi nantinya akan menjadi kuil untuk ekstremis. Hingga saat ini lokasi makan belum diungkapkan pihak berwenang Prancis.
Sementara adik Kouachi, Cherif, akan dimakamkan di sebuah makam tanpa nama di kota lain di luar Paris.
Hingga sekarang belum ada rencana untuk mengubur tersangka lain Amedy Coulibaly, yang menewaskan lima orang termasuk empat sandera di pasar halal di Paris. Coulibaly tewas ditembak polisi pada hari yang sama dengan penembakan dua bersaudara Kouachi.