Senin 19 Jan 2015 00:15 WIB
Piala Asia 2015

Kalahkan Arab Saudi, Uzbekistan Melaju Perempat Final

Red: M Akbar
Uzbekistan's players celebrate after winning their Asian Cup Group B soccer match against Saudi Arabia at the Rectangular stadium in Melbourne January 18, 2015
Foto: REUTERS/Brandon Malone
Uzbekistan's players celebrate after winning their Asian Cup Group B soccer match against Saudi Arabia at the Rectangular stadium in Melbourne January 18, 2015

REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Uzbekistan sukses mengalahkan Arab Saudi dengan hasil skor 3-1 berkat dua gol Sardor Rashidov dan satu dari Vokhid Shodiev. Kemenangan tersebut membuat Uzbekistan melenggang ke perempat final Piala Asia 2015.

Serangan dari gelandang Sardor Rashidov, satu dari lima pemain yang diturunkan untuk 'lineup" pertama setelah Uzbekistan kalah dari Tiongkok, berhasil mencetak dua gol, bahkan pemain cadangan mereka, Vokhid Shodiyev, juga menjaring satu gol.

Rashidov mencetak gol pembuka Uzbekistan pada menit ke dua lewat tembakan yang melampaui kaki kiper Waleed Abdullah Saudi.

Arab Saudi yang hanya butuh seri untuk lolos, menyamakan kedudukan menjadi 1-1 saat Mohammed Al-Sahlawi berhasil mengeksekusi pinalti di menit ke-60 meski tendangan tersebut dapat terbaca oleh Ignatiy Nesterov.

Usai istirahat, Shodiev yang datang dari bangku cadangan kembali memimpin White Wolves di menit ke-72 lewat gol sundulan.

Gol kedua dari Rashidov pada menit ke-79 menjadi hasil akhir dari pertandingan yang berlangsung di AAMI Park ini sehingga membuat Green Falcons terpaksa pulang dan Uzbekistan lolos ke babak perempat final menyusul Tiongkok yang lebih dahulu menang atas Korea Utara.

Uzbekistan sebagai runner up Grup B, selanjutnya akan menghadapi pemenang Grup A Korea Selatan (Korsel) di Melbourne, Kamis mendatang.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement