Kamis 29 Jan 2015 06:42 WIB

Pemain Ini Merinding Lihat Foto-foto Persib

Pemain Persib Bandung merayakan gelar juara.
Foto: Antara
Pemain Persib Bandung merayakan gelar juara.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemain belakang Persib Bandung, Dias Angga Putra, mengaku semakin termotivasi untuk membawa timnya mempertahankan gelar juara Indonesia Super League (ISL) musim 2015. Hal itu ia ungkapkan usai mengunjungi pameran foto ‘Persib Juara’ di Gedung Indonesia Menggugat (GIM), Rabu (28/1).

Meskipun dirinya tidak ikut dalam perjuangan meraih juara musim lalu di Palembang, ia tetap merasakan atmosfer sedih dan bangga melihat perjuangan Persib. Bahkan, ia merasa merinding dengan foto-foto tersebut.

"Jujur, saya tetap merinding melihat foto-foto itu. Saya merasa terharu melihat bagaimana Persib musim lalu berjuang. Saya tambah termotivasi untuk pertahankan gelar musim depan," kata Dias seperti dikutip dari situs resmi Persib.

Sementara, menanggapi laga Final Inter Island Cup (IIC) 2014 di Pelembang nanti, Dias mengaku sangat bergairah untuk menghadapi Arema Cronous pada Ahad (1/2) mendatang.

''Arema tim yang kuat, tapi kami juga sudah siap untuk bertanding,'' katanya. ''Saya pun berharap dapat memberikan kontribusi maksimal pada pertandingan nanti.''

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement