Selasa 24 Feb 2015 14:29 WIB

Tjatur: PAN tak Pecah Siapa Pun Pemenang Kongres

Ketua Fraksi PAN DPR-R, Tjatur Sapto Edy.
Foto: Dok Republika
Ketua Fraksi PAN DPR-R, Tjatur Sapto Edy.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy yakin partainya tidak akan mengalami konflik internal yang berujung pada perpecahan, usai proses pemilihan ketua umum dalam Kongres ke-IV pada 29 Februari mendatang di Bali.

"Saya sangat percaya siapapun yang menang (menjadi ketua umum) PAN tidak akan pecah, karena rakernas sudah dilakukan bersama, waktu dan pelaksanaan kongres sudah disepakati bersama," katanya di Gedung Parlemen, Jakarta, Selasa (24/1).

Ia berharap seluruh pihak untuk senantiasa menjalankan politik beradab dengan menghargai kompetitor, dan tidak melakukan tindakan-tindakan yang intimidatif. "Saya harap ini bisa berkembang di PAN," ucapnya.

Dia juga meminta kedua tim pengusung calon ketua umum untuk tidak mengikutsertakan dukungan-dukungan tidak sehat dari pihak luar dalam Kongres IV PAN yang merupakan ajang kompetisi keluarga besar PAN.

"Jangan undang orang luar dalam kompetisi keluarga. Jangan undang orang luar untuk ikut campur," ujarnya.

Tjatur mengaku mendukung Hatta Rajasa dalam Kongres IV PAN yang dijadwalkan berlangsung 28 Februari-3 Maret 2015 di Bali. Ia merasa Hatta sudah menunjukkan kemampuannya mendongkrak perolehan suara partai pada rentang waktu kepemimpinannya lima tahun terakhir, sekalipun Hatta kala itu menjabat sebagai Menteri Perekonomian dalam kabinet Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Selain itu prestasi pak Hatta terbukti mampu menjadi motor KMP, bisa menyatukan mana kala KMP dan KIH ada perbedaan. Intinya pak Hatta dipercaya KMP tapi di KIH sendiri dia tidak menerima resistensi," jelas dia.

Ia menambahkan, Hatta tidak pernah memaksakan dukungan dalam kongres mendatang. Hatta, kata dia, lebih suka dukungan diberikan sesuai hati nurani masing-masing kader.

"Pak Hatta negarawan. Waktu Kongres PAN sebelumnya di Batam, saya tidak mendukung Pak Hatta sebagai ketua umum, tapi begitu Pak Hatta jadi ketua umum, saya tetap diberikan kepercayaan menjadi ketua fraksi saat ini," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement