Rabu 25 Feb 2015 12:21 WIB

Griezmann Gabung Atletico karena Simeone

Rep: CR03/ Red: Didi Purwadi
Antoine Griezmann
Foto: REUTERS/Juan Medina
Antoine Griezmann

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Antoine Griezmann mengakui kepindahannya ke Atletico Madrid lantaran Diego Simone. Pelatih asal Argentina tersebut menjadi alasan kuat bagi penyerang sayap asal Prancis tersebut untuk bergabung ke ibu kota Madrid pada jendela transfer musim panas lalu.

Seperti diketahui, saat itu banyak klub besar Eropa menginginkan pemain berusia 23 tahun tersebut. Klub seperti Chelsea, Liverpool, Paris-Saint Germain (PSG) dan Manchester United ngebet mendatangkan pemain yang memiliki gaya rambut mohawk itu.

Namun, sekali lagi, daya magnet yang kuat di dalam sosok Diego Simone jadi alasan utama dirinya mau bergabung dengan pasukan Los Rojiblancos.

"Saya tidak pernah bernegosiasi dengan tim lain kecuali Atletico Madrid. Setelah saya tiba di sini, dia mengklaim menginginkan saya untuk bermain di belakang penyerang utama," ujar Griezmann.

"Saya sempat canggung bermain di posisi tersebut (penyerang lubang), namun saat ini saya nyaman dan lebih leluasa bermain di tempat tersebut. Simone memberikan saya kebebasan dan saya menemukan rasa percaya diri dari hal itu,'' katanya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement