Jumat 20 Mar 2015 03:00 WIB

Hujan Guyur Jakarta, Beberapa Ruas Tergenang Banjir

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Julkifli Marbun
Hujan
Hujan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hujan deras kembali mengguyur ibukota Jakarta dan daerah sekitarnya pada Kamis (19/3) malam. Akibatnya, sejumlah ruas jalan di Jakarta tak terhindarkan dari genangan banjir.

Berdasarkan laporan TMC Polda Metro Jaya, hujan yang mengguyur Jakarta sejak pukul 21.00 membuat sejumlah ruas jalan diantaranya Pondok Indah, Pejompongan, Slipi, Palmerah, Salemba, Pasar Minggu, Gandaria.

Ketinggian banjir sendiri bervariatif yakni 10 centimeter hingga mencapai 30 centimeter yakni di wilayah Gandaria City, Permata Hijau. Genangan banjir ini tak pelak membuat arus kendaraan sempat mengalami ketersendatan seperti di Jalan Hayam Wuruk arah Harmoni terpantau padat hingga pukul 22.26 WIB.

Kepadatan dikarenakan banyaknya pengendara yang memilih menepikan sepeda motornya di pinggir jalan akibat derasnya hujan. “Mau pulang tapi karena hujannya gede banget minggir dulu,” kata Mursidun warga Depok tersebut.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement