REPUBLIKA.CO.ID, KATALAN -- Bek Barcelona, Gerard Pique, menyatakan dirinya bakal menjadikan kiper Iker Casillas sebagai idolanya. Namun rencana itu bakal diwujudkannya jika Casillas bersedia untuk mengenakan jersey Barcelona.
Dua sejawat tim nasional Spanyol ini telah bertemu dalam laga El Clasico akhir pekan ini. Dalam laga sarat gengsi tersebut, Barca berhasil mengalahkan Madrid 2-1. Kemenangan itu membuat Barca unggul empat angka dari Madrid di papan klasemen La Liga Spanyol. Barca sendiri memimpin klasemen sedangkan Madrid menguntitnya di peringkat dua.
Berbicara seputar penampilan Casillas, Pique menyebut kritikan yang dialamatkan kepada kiper timnas Spanyol itu sungguh tak adil. ''Untuk memahami siulan di Santiago Bernabeu, saya rasa Anda harus berada di sana,'' katanya seperti dikutip dari Daily Mail.
''Andai saya ini seorang suporter Madrid, mungkin akan menjadikan dia (Casillas) idola saya dan secara garis besar, tentunya saya akan berusaha menahan diri. Dia itu adalah seorang teladan buat seluruh pemain Madrid.''
Lalu saat ditanya apakah mungkin Pique berhijrah ke Madrid di suatu saat kelak? Dengan lugas dia mengatakan,''Satu hal yang pasti bahwa tak pernah bisa kita mengatakan tidak akan pernah untuk urusan macam ini. Tapi saya sangat meragukan mampu melakukannya.''
''Buat saya Barca telah menjadi tim pilihan hidup saya,'' ujarnya.