REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pembekuan PSSI membuat pemain Persija Jakarta Gunawan Dwi Cahyo bingung. Ia menolak mengomentari perihal pembekuan PSSI oleh Kementerian Pemuda dan olahraga (Kemenpora) pada Sabtu (19/4).
"Kalau masalah itu, saya tidak ingin berkomentar. Saat ini saya melihat berita saja saya malas," kata Gunawan melalui pesan singkat kepada ROL, Ahad (19/4).
Ia menilai masalah hanya berputar di hal yang sama tanpa pernah selesai. Ia mengaku malas membahas masalah yang terjadi di sepak bola Indonesia.
Persija sebelumnya mengklaim menjadi korban penghentian kompetisi akibat tindakan Kemenpora. Pihak sponsor belum mengucurkan uang karena kompetisi terhenti.
Tapi pihak Kemenpora menegaskan bahwa penghentian kompetisi dilakukan oleh PSSI. Akan tetapi Kemenpora akan menyatakan akan bertanggung jawab meneruskan kompetisi di bawah kendali tim Transisi yang akan dibentuk.