Selasa 28 Apr 2015 12:59 WIB

Klopp: Dortmund Siap Ladeni Muenchen

Rep: c31/ Red: Didi Purwadi
Juergen Klopp
Foto: REUTERS/Ina Fassbender
Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Laga sengit bertajuk 'German Clasico' akan segera tersaji ketika Bayern Muenchen menjamu Borussia Dortmund dalam laga semifinal Piala DFB Pokal. Meski kondisi Dortmund mengalami pasang surut, laga di Allianz Arena pada Selasa (28/4) malam nanti dipastikan akan berlangsung sengit.

Kondisi Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund memang bertolak belakang seratus delapan puluh derajat. Dengan empat laga tersisa, Muenchen sudah mengunci juara Bundesliga musim ini dengan torehan 76 poin dari 30 pertandingan.

Di sisi lain, Dortmund mengalami kondisi pasang surut dan kini menempati posisi ke-8 klasemen dengan 39 poin. Dortmund masih berpotensi terlempar kembali ke zona degradasi jika tak mampu memaksimalkan empat laga liga tersisa.

Pelatih Dortmund, Juergen Klopp, melihat kondisi tersebut sebagai rintangan yang harus diatasi untuk mencapai final DFB Pokal. Ia menyatakan Dortmund harus siap menghadapi lawan nomor satu Muenchen. 

“Sekarang kami harus bermain jauh dari rumah. Kita perlu memberikan peforma terbaik, ini seperti laga final,'' kata Klopp, seperti dikutip situs BVB, Selasa (28/4).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement