REPUBLIKA.CO.ID, MILNA--Simone Inzaghi tak rela kakaknya Filippo Inzaghi jadi bulan-bulanan kritik atas hancurnya prestasi AC Milan musim ini. Ia menegaskan segala sesuatu di Milan telah lama keliru.
Rossoneri berada di posisi ke-11 klasemen Serie saat ditangani Pippo. Namun Simone menilai itu bukan salah kakaknya.
“Segalanya telah salah selama bertahun-tahun di Milan,"kata Simone dalam acara 'Il Processo di Lunedi' di stasiun televisi Rai seperti dikutip Football Italia, Senin (4/5).
“Itu bukan salah Pippo. Musim ini sangat membantu bagi karier kakak saya."
Mantan striker Lazio ini juga memprediksi laga pekan ke-37 melawan AS Roma. Derby ibu kota ini sangat krusial bagi kedua tim untuk berlaga di iga Champions musim depan.
“Lazio punya tim hebat, tapi jika tanpa (Miroslav) Klose, (Stefan) De Vrij dan (Lucas) Biglia, mereka mulai mendapatkan masalah," ulasnya.
“Francesco Totti? (Pelatih Roma Rudi) Garcia akan memutuskan siapa yang akan bermain, tapi jelas waktu akan tiba pada akhirnya bahkan untuk kapten Roma."