Sabtu 09 May 2015 13:08 WIB

Jadi Tim Transisi PSSI, Ridwan Kamil: Saya Siap

Rep: c01/ Red: Esthi Maharani
Ridwan Kamil
Foto: ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
Ridwan Kamil

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Nama Wali Kota Bandung Ridwan Kamil muncul di antara 17 nama anggota Tim Transisi yang dibentuk Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi untuk mengatasi kisruh PSSI. Ridwan menyatakan siap untuk mengemban amanah tersebut karena sejak lama memiliki kedekatan dengan dunia sepak bola.

"Kalau saya, pada dasarnya, di mana negara membutuhkan energi hidup saya, pemikiran-pemikiran saya, saya pasti dukung," terang Ridwan saat ditemui di Pendopo Jalan Dalem Kaum, Sabtu (9/5).

Ridwan menyatakan diminta secara pribadi oleh Menpora untuk turut andil dalam mereformasi sepak bola di Indonesia ke arah yang lebih baik. Apalagi ia dinilai Menpora memiliki kedekatan dengan dunia sepak bola seperti saat SMA pernah bergabung dengan Klub Persib untuk level SMA.

Selain itu, selama menjabat sebagai Wali Kota Bandung, Ridwan juga dinilai memberi dukungan riil kepada klub Persib dan juga para pendukung Persib, Bobotoh.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi mengumumkan susunan Tim Transisi PSSI pada Jumat (8/4) malam. Selain nama Ridwan Kamil, ada 16 orang lain yang menjadi anggota tim transisi, yakni FX Hadi Rudyatmo; Lodewijk F Paulus; Eddy Rumpoko; Ricky Yakobi; Bibit Samad Riyanto; Darmin Nasution; Cheppy T Wartono; Tommy Kurniawan; Iwan Lukminto; Francis Wanandi; Saut H Sirait; Andrew Darwis; Farid Husaini; Zuhairi Misrawi; Diaz Faisal Malik Hendropriyono; dan Velix F Wanggai.

Tim Transisi merupakan tindak lanjut dari Surat Keputusan (SK) Menpora pada 17 April 2015. Dalam surat tersebut, Pemerintah dinyatakan tidak mengakui seluruh kegiatan keolahragaan PSSI.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement