Sabtu 16 May 2015 21:57 WIB

Oblak: Atletico Madrid Bukan Klub Brutal!

Rep: C35/ Red: Citra Listya Rini
Jan Oblak
Foto: REUTERS/Juan Medina
Jan Oblak

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak telah menghilangkan persepsi bahwa Atletico Madrid merupakan klub 'brutal', menjelang pertandingannya melawan Barcelona di La Liga pada Senin (18/5) dini hari WIB.

Los Rojiblancos terkenal dengan gaya agresifnya ketika bermain di lapangan dan gaya permainan seperti itu mendapat kecaman karena dianggap terlalu berlebihan.

Meskipun demikian, kiper berusia 22 tahun itu merasa tidak adil dengan kecaman yang ditujukan untuk klubnya. Oblak berharap klubnya yang memenangkan pertandingan di Vicente Calderon nanti.

"Saya tidak tahu mengapa Barca mengecam kami sebagai klub yang brutal. Kami klub yang kuat tapi kami tidak percaya bahwa kami brutal", kata Oblak dilansir Football Espana pada Sabtu (16/5).

Baginya Barca memiliki kualitas yang luar biasa dan ia mengaku bahwa cukup sulit untuk mengalahkan mereka. Mereka hanya butuh lebih banyak 'jam terbang', fokus dan siap bermanuver.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement