Rabu 27 May 2015 01:30 WIB

Ini Jadwal Chelsea Sepanjang Tur Pramusim

Rep: C35/ Red: M Akbar
 Pemain Chelsea melakukan selebrasi usai merobek jala Swansea City dalam laga Liga Primer Inggris di Stadion Liberty, South Wales, Sabtu (17/1).
Foto: EPA/Dimitris Legakis
Pemain Chelsea melakukan selebrasi usai merobek jala Swansea City dalam laga Liga Primer Inggris di Stadion Liberty, South Wales, Sabtu (17/1).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON – Klub Jose mourinho sedang perjalanan menuju ke Bangkok, Sydney dan Amerika Serikat, sebelum kembali ke Community Shield dan pertandingan kandang persahabatan melawan Fiorentina.

Chelsea merupakan salah satu klub tersibuk di pramusim ini dari klub Liga Primer Inggris musim ini, dimana The Blues pergi ke tiga benua yang berbeda sebelum menyelesaikan persiapan mereka di kandang.

 

Mereka pertama kali melakukan perjalanan ke Bangkok untuk melawan Thailand All Stars, sebelum menyesuaikan tur pasca musim singkat mereka dengan pertandingan melawan Sydney FC di Australia.

Setelah istirahat, kesebelasan Chelsea akan menghadapi klub lokal non liga, Kinstonian sebelum skuat senior terbang ke Amerika Serikat. Di sana mereka akan bermain melawan New York Red Bulls sebelum bertanding dengan sejumlah klub besar di Eropa, Paris Saint-Germain dan Barcelona.

Sebagai imbalan untuk gelar domestik mereka, klub Jose Mourinho akan menghadapi Arsenal atau Aston Villa di Wembley ketika mereka kembali ke Inggris, sebelum menjamu Fiorentina di Stamford Bridge di pertandingan terakhir mereka sebelum memasuki musim baru.

Berikut jadwal pertandingan pra musim Chelsea:

30 Mei: Thailand All Stars

2 Juni: Sydney FC

13 Juli: Kingstonian vs. Chelsea XI

22 Juli: New York Red Bulls

25 juli: Paris Saint-Germain

28 Juli: Barcelona

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement