REPUBLIKA.CO.ID, BONE -- Wakil Presiden Jusuf Kalla dijadwalkan melakukan kunjungan di berbagai daerah hari ini, Sabtu (6/
6). Dalam rangkaian acaranya hari ini, Wapres JK beserta istri Mufidah Kalla dan rombongan akan bertolak ke bendung Gerak di Kecamatan Sengkang, Wajo, Sulawesi Selatan.
Di sana, wapres akan melakukan peninjauan. Kemudian, Kalla melanjutkan peninjauannya di danau Tempe, Sengkang.
Usai melakukan kunjungan ke Sengkang, Wapres langsung bertolak ke kabupaten Bone. Di Bone, Wapres akan meninjau pembangunan Masjid Raya Bone.
Kalla juga akan pulang kampung dan meresmikan bedah rumah di Kampung Mallari, kabupaten Bone.
Usai meresmikan bedah rumah, JK kemudian akan beristirahat di Rumah Bukaka.
Keesokan harinya, Ahad (7/6), Wapres masih diagendakan untuk meninjau stadion Matoangin di Makassar.