Ahad 05 Jul 2015 23:28 WIB

Menperin Optimis Kinerja Industri Tahun Ini meningkat

Rep: C32/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Menteri Perindustrian, Saleh Husin
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Menteri Perindustrian, Saleh Husin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perindustrian Saleh Husin menyatakan optimismenya terhadap kinerja industri tahun ini. Hal tersebut ia utarakan karena pertumbuhan industry non migas tahun ini lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi 2105.

“Ini merujuk pertumbuhan Industri non migas pada triwulan I tahun 2015 sebesar 5,21 persen. Angka tersebut lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi tahun 2015 sebesar 4,71 persen,” kata Saleh dalam pernyataan tertulisnya yang diterima oleh ROL, Ahad (5/7).

Sementara itu, menurutnya ekspor produksi industri pada tahun ini memberikan kontribusi besar. Tercatat ekspor produksi industri hingga Februari 2015 sebesar 17,57 miliar dolar AS yang memberi kontribusi sebesar 69,16 persen dari total ekspor nasional yang sebesar 25,41 miliar dolar AS.

Sedangkan impor produk industri ternyata mengalami penurunan pada tahun ini. Impor industri pada Februari 2015 sebesar 18,65 miliar dolar AS turun sebesar 7,13 persen dibandingkan periode yang sama 2014 sebesar 20,08 miliar dolar AS.

Namun total investasi yang masuk pada triwulan I pada 2015 tercatat mengalami kenaikan. Total investasi yang ada mencapai 20,32 juta dolar AS diamana angka realisasi tersebut menurut data BKPM merupakan tertinggi sejak lima tahun terakhir.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement