Rabu 08 Jul 2015 10:30 WIB

Surga Yang Tak Dirindukan Menunjukkan Betapa Sulitnya Poligami

Rep: MGROL40/ Red: Winda Destiana Putri
Surga yang tak dirindukan
Foto: Google
Surga yang tak dirindukan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Melihat sang ibu bunuh diri di depan matanya, membuat Prasetya (Fedinuril) mengalami traumatik.

Namun, hal tersebut menjadikannya lelaki yang kuat dan baik hati. Dalam perjalanan untuk penelitian bersama 2 orang temannya, Arman (Kemal Palevi) Hartono (Tahta Ginting), Pras bertemu dengan Citra Arini (Laudya Cyntia Bella) seorang pendongeng disebuah panti asuhan.

"Surga hanyalah tempat untuk orang-orang yg bersyukur dan ikhlas," kata-kata tersebut yang membuat pras jatuh hati dan memutuskan untuk meminang Airin.

Selama beberapa tahun mereka membangun surga cinta dan dikaruniai seorang putri, Nadia (Sandrina Michelle). Namun, ditengah kebahagiaan mereka muncul Meirose (Raline Shah), seorang wanita yang terlahir dari keluarga broken home. Takdir mempertemukan Pras dengan Meirose dan keadaan memaksa Pras untuk menikahi Meirose.

Bagaimanakah nasib rumah tangga Pras dan Airin? Masihkah cinta mereka menjadi surga yang dirindukan oleh Airin? Jika penasaran Anda dapat menyaksikan kisah cinta segitiga mereka di film "Surga Yang Tak Dirindukan". Film tersebut digarap oleh MD Pictures dengan mengangkat kisah dari novel laris karangan Asma Nadia dan disutradarai oleh Kuntz Agus.

Dalam film tersebut akan ditunjukkan betapa repotnya mempunyai 2 orang Istri. Tokoh Prasetya yang digambarkan sebagai lelaki baik hati dan menyayangi keluarganya sekalipun tidak akan sanggup untuk berlaku adil terhadap cintanya. Film itu juga akan membuat perasaan penonton menjadi bercampur aduk antara sedih, kesal dan sesekali akan dibuat tertawa oleh ekspresi, tingkah konyol dan dialog antar pemainnya.

Film yang menggambil gambar di kota Yogyakarta tersebut digarap dengan sangat serius. Hal tersebut pulalah yang membuat Manoj Punjabi selaku Produser sekaligus CEO MD Corp sangat yakin bahwa Surga Yang Tak Dirindukan akan dapat diterima baik oleh masyarakat Indonesia.

"Banyak pesan moral yang terkandung di Film ini, tersirat dengan cara yang berbeda, tanpa harus menggurui. Film seperti ini lah yang saya anggap memenuhi standard ekspektasi saya dalam memproduksi sebuah film berkualitas," ujar Manoj dalam press screening yang diadakan di Jakarta, Selasa (7/7).

Dibintangi oleh Fedi Nuril, Laudya Cyntia Bella, Raline Shah, Zaskia Adya Mecca, Kemal Palevi, Tanta Ginting, Sandria Michelle, Vitta Mariana, Hj. R.A.Y. Sitoresmi dan Landung Simatupang, "Surga Yang Tak Dirindukan" akan tayang mulai 15 Juli 2015, secara serentak di seluruh bioskop Indonesia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement