Sabtu 11 Jul 2015 10:00 WIB

Dikaitkan dengan Ronaldo, Depay Hanya Ingin Talk Less Do More

Rep: C19/ Red: Citra Listya Rini
Memphis Depay resmi berseragam Manchester United
Foto: Twitter
Memphis Depay resmi berseragam Manchester United

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Rekrutan anyar Manchester United (MU) Memphis Depay merasa tersanjung telah dikait-kaitkan dengan mantan bintang Iblis Merah, Cristiano Ronaldo. Dengan talenta besar yang dimilikinya, Depay kerap disebut-sebut berpotensi mengikuti jejak Ronaldo.

Meski begitu pemain muda berusia 21 tahun ini meminta publik untuk tidak selalu membandingkannya dengan Ronaldo. Pemain yang diboyong dari klub Liga Belanda PSV Eindhoven ini juga mengaku tidak akan banyak bicara, melainkan hanya ingin membuktikan diri di lapangan hijau nantinya.

"Saya tidak ingin membandingkan diri dengan orang lain seperti itu. Itu adalah pemain terbaik di dunia. Saya tidak ingin bicara terlalu banyak. Aku hanya ingin menunjukkannya di lapangan," kata Depay dalam konferensi pers, seperti dilansir ESPN, Sabtu (11/7).

Depay menyadari usianya yang masih terbilang muda dan belum merasakan pengalaman yang cukup matang. Dia mengatakan dirinya baru bermain dua musim untuk PSV. "Aku ingin membiarkan kaki saya yang berbicara," ujar Depay.

Pemain internasional Belanda itu merupakan penandatanganan pertama Iblis Merah musim panas ini. Depay mencetak 25 gol untuk PSV Eindhoven musim lalu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement