REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Seorang tentara Turki dilaporkan telah ditembak oleh milisi Kurdi, Selasa (28/7). Dia ditembak di depan sebuah bank, dekat dengan perbatasan Irak.
"Tentara pakaian sipil itu ditembak tepat di kepalanya oleh anggota organisasi teroris separatis," kata pihak militer Turki, seperti dilaporkan Middle East Online.
Korban penembakan milisi Kurdi itu dikabarkan tewas dalam perjalanannya ke rumah sakit. Media Turki memberitakan bahwa pemerintah dan pihak militer sedang memburu pelaku penembakan.
Seperti diketahui, ketegangan antara Turki dengan milisi Kurdi semakin memanas. Hal ini disebabkan karena angkatan udara Turki yang membombardir kamp-kamp milisi yang berada di dekat perbatasan Irak.
Selain itu, insiden bom bunuh diri yang terjadi di Suruc, Turki, juga menjadi pemicu konflik. 32 warga Turki tewas dalam insiden tersebut.