Rabu 19 Aug 2015 11:39 WIB

Fellaini Ingatkan Brugge tetap Berbahaya di Leg Kedua

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Citra Listya Rini
Marouane Fellaini
Foto: Reuters / Carl Recine Livepic
Marouane Fellaini

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER  --  Marouane Fellaini ikut menjadi bintang lapangan saat Manchester United mengatasi Club Brugge di pertandingan leg pertama play-off Liga Champions Rabu (19/8). Dalam laga yang dilangsungkan di Old Trafford itu, Fellaini menyumbang satu gol untuk mengunci kemenangan MU di skor 3-1.

"Memang amat penting untuk bisa mendapatkan gol ketiga, ini kemenangan luar biasa dan modal yang penting," kata pemain berkebangsaan Belgia ini dikutip dari situs resmi klub, Rabu (19/8).

Meski sudah mengantongi selisih dua gol, Fellaini mengingatkan para pemain MU untuk waspada saat bertandang ke Kota Bruges, Belgia kandang dari Club Brugge. Menurut dia, Brugge merupakan salahsatu tim terkuat di Liga Belgia dan kandang mereka terkenal tak ramah bagi tim tamu.

"Kami harus tetap berhati-hati saat bermain di Belgia nanti, saya tahu tidak akan mudah, tapi saya pun tahu United bisa menang lagi, kami punya kualitas," kata Fellaini.

Sebelumnya, Fellaini membuat gol di menit 90 +4 untuk membungkus kemenangan MU yang telah unggul berkat dua gol Memphis Depay. Atas gol Fellaini, pelatih MU Louis Van Gaal mengaku senang karena memang membutuhkan tambahan gol lagi untuk modal menghadapi leg kedua.

"Saya bahagia untuk gol terakhir yang Fellaini cetak. Kami memang sudah menyiapkan skema itu, Fellaini di depan gawang dan menerima umpan lambung. Dia tajam dalam posisi tersebut," ujar Van Gaal.

Iblis Merah bisa melaju ke babak penyisihan grup Liga Champions bila mampu menang, menahan imbang atau minimal kalah dengan selisih satu gol di kandang Brugge. Perjuangan mereka di leg kedua akan berlangsung pekan depan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement