REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan penyerang Manchster United, Diego Forlan menganggap bekas timnya tidak terlalu serius memburu Pedro Rodriguez. Sehingga dia tak merasa heran jika Iblis Merah gagal mendapatkan Pedro.
Menurut Forlan tak ada pemain yang akan menolak bermain untuk klub sebesar MU. "Tapi United tidak serius mendatangkan Pedro. Jika benar-benar ingin mendapatkan Pedro maka pasti mereka sudah merekrutnya," jelas Forlan seperti dilansir The National, Jumat (21/8).
Terkait kegagalan United mendaratkan penyerang Tim Nasional Spanyol itu, Forlan meminta fan United tetap peraya kapada sang arsitek Louis Van Gaal. Pria asal Belanda itu dianggapnya sebagai seseorang yang akan mengambil risiko dengan keputusannya.
Selain itu, kata dia, Pedro juga bukan satu-satunya pemain bagus yang tersedia di dunia. "Fan harus tetap pecaya dengan apa yang dilakukan oleh Van Gaal, karena dia yang lebih tahu," tambah Van Gaal.
Pemain yang saat ini bermain untuk Penarol itu mengungkapkan MU memang klub besar sebenarnya. Sementara Chelsea dinilainya besar karena gelimang uang.
"Saat saya hijrah ke Inggris, Chelsea bukanlah tim juara, tapi uang telah mengubahnya," kata Forlan.