Kamis 10 Sep 2015 19:15 WIB

Dua Gol Zulham Bawa Persib Unggul pada Babak Pertama

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
 Pemain Persib Bandung Zulham Zamrun (kanan) dengan Atep (kiri) melakukan selebrasi gol.
Pemain Persib Bandung Zulham Zamrun (kanan) dengan Atep (kiri) melakukan selebrasi gol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Turun dengan mayoritas pemain lapis kedua tak membuat Persib Bandung kehilangan greget saat melakoni laga terakhir Grup A Piala Presiden. Menghadapi Martapura FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (10/9), Maung Bandung memimpin 2-0 pada babak pertama lewat dua gol Zulham Zamrun.

Persib langsung mengancam gawang Martapura FC yang dikawal oleh Fauzal Mubarok ada awal laga. Saat laga berusia lima menit, pemain belakang Persib Vladimir Vujovic nyaris mencetak gol memanfaatkan kemelut di depan gawang Martapura FC. Tendangannya masih bisa diblok pemain Martapura FC.

Enam menit kemudian, giliran pemain sayap Zulham Zamrun yang memiiki peluang untuk menjebol gawang Martapura FC. Pemain yang pernah memperkuat Persipura Jayapura untuk melakukan percobaan dari dalam kotak penalti. Sayang sepakan kerasnya masih membentur barisan belakang Martapura FC.

Hanya berselang tiga menit, Zulham akhirnya berhasil menjebol gawang Fauzal. Berawal dari sundulan Yandi Sofyan yang membentur tiang gawang, Zulham menyambar bola yang menghampirinya dengan kepala. Zulham sebenarnya dalam posisi offside, tapi wasit tetap mengesahkan gol ini.

Setelah bertubi-tubi melancarkan serangan, Persib mengendur. Giliran Martapura FC yang mengancam gawang Persib yang dijaga Natshir. Pada menit ke-26, Amirul Mukminin yang tinggal berhadapan dengan Natshir gagal mencetak gol.

Kemudian pda menit ke-29 Martapura FC kembali memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan. Sayangnya sundulan dari pemain Martapura FC membentur tiang gawang Persib,  kemudian bola liar itu langsung dihalau oleh M. Agung.  

Jelang berakhirnya babak kedua, Persib Bandung berhasil menggandakan keunggulan. Zulham sukses menjebol gawang Martapura FC untuk kedua kalinya di laga ini.

Zulham memanfaatkan kelengahan pemain belakang Martapura yang membiarkan bola ditangkap Fauzal. Zulham melakukan sliding untuk meneruskan bola ke pojok bawah gawang yang gagal dijangkau Fauzal.

Apapun hasil laga ini tak berpengaruh bagi Persib yang sudah memastikan gelar juara Grup A. Sementara Martapura FC harus menang dengan selisih tiga gol untuk lolos ke perempat final mendampingi Persib.

Susunan pemain:

Persib Bandung (4-2-3-1): Muhamad Natshir (GK); Dias Angga, Jajang Sukmara, Vladimir Vujovic, Abdurahman; TaufiQ, M.Agung Pribadi; Makan Konate, Atep, Sulham Zamrun; Yandi Sofyan.

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Martapura FC (4-2-3-1): Fauzal Mubarok (GK); Erwin Gutawa, Aldi Renaldi, Fahreza Agamal, Isnan Ali; Gideon Marshell Huwae, Rizky Pora; Dedi Hartono, Amirul Mukminin, Syaifullah Nazar; Charles Orock.

Pelatih: Frans Sinatra Huwae

 

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement