REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kritikan tajam terus mengalir kepada bomber Chelsea, Diego Costa, dalam beberapa hari terakhir. Setelah legenda Arsenal melontarkan perkataan yang tajam kali ini giliran sosok pilar pertahan asal Jerman, Per Mertesacker.
"Costa merupakan pemain yang tidak mengenal arti dasar sepak bola. Ia selalu ingin menjadi perhaian banyak orang!," kesalnya seperti dilansir The Express, Selasa (22/9).
Pemain berusia 30 tahun itu menilai sosok Costa telah mencoreng sportifitas sepakbola. Terlebih, dengan sikap tak profesional yang kerap ditunjukkan oleh mantan penyerang Atletico Madrid membuat pertandingan sepakbola jadi tak layak dinikmati.
"Dia tak memiliki rasa hormat kepada pemain lain, dan tindakannya di laga akhir pekan lalu (saat Chelsea kontra Arsenal) benar-benar mencoreng dunia sepakbola," sambungnya.
Costa sendiri telah mendapatkan hukuman dari FA imbas dari perilaku tak profesionalnya saat laga kemarin. Costa dilarang berpartisipasi dalam tiga pertandingan yang bakal dilakoni skuat London Biru musim ini.
"Saya rasa hukuman larangan pertandingan takkan dapat menghentikan tindakan-tindakannya di atas lapangan. Dia harus mendapatkan hal yang lebih dari itu," tutup pemain dengan julukan The Big Friendly Germany.