REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Arsenal berhasil mengatasi perlawanan tim tuan rumah, Leicester dengan skor telak 5-2. Dalam laga yang berlangsung di Stadion King Power Stadium, Sabtu (26/9) malam WIB, Alexis Sanchez menjadi bintang dengan mencetak tiga gol.
Atas hasil ini, Arsenal naik ke peringkat empat dengan nilai 13, terpaut tiga poin dari pemuncak klasemen Manchester United. Sementara Leicester yang baru menelan kekalahan perdana turun ke posisi enam dengan nilai 12.
Leicester sebenarnya lebih dahulu memimpin lewat striker Jamie Verdy pada menit ke-13. Memanfaatkan kemelut, Vardy berhasil mengecoh kiper Arsenal Petr Cech.
Akan tetapi keunggulan tuan ruah tak bertahan lama. Walcott mencetak gol pada menit ke-18 memanfaatkan serangan balik cepat.
Arsenal kemudian berbalik unggul. Gol kedua Meriam London dibuat oleh Alexis Sanchez pada menit ke-33 setelah pemain timnas Cile itu berhasil memanfaatkan bola pantulan.
Pada menit ke-58, Meriam London menjauh setelah Sanchez kembali menjebol gawang Leicester. Berawal dari aksi Mesut Oezil yang memberikan umpan lambung ke mulut gawang Leicester.
Alexis yang sudah berada di garis depan berhasil memenangkan duel udara dengan kiper Schmeichel untuk mencetak gol keduanya pada laga ini.
Pada menit ke-81 pemain timnas Cile itu berhasil mencetak hat-trick setelah sepakannya tak bisa diantisipasi dengan baik oleh Schmeichel.
Delapan menit kemudian Vardy memperkecil ketertinggalan dengan menjebol gawang Arsenal untuk kedua kalinya dalam pertandingan tersebut. Tapi Olivier Giroud kembali membuat the Gunners menjauh dengan golnya pada menit ke-90.